Hengky Randito Tuntut ASN Pemkot Bitung Harus Berkualitas -->

Iklan Semua Halaman

Garasi Berita

Hengky Randito Tuntut ASN Pemkot Bitung Harus Berkualitas

Senin, Januari 05, 2026
Walikota Bitung Hengky Honandar. (Foto: Istimewah ) 

BITUNG, GARASIBERITA.COM
- Pemerintah Kota Bitung pada hari Senin 5 Januari 2026 menggelar beberapa kegiatan diantaranya apel perdana dan rapat perdana dipimpin Wali Kota Bitung Hengky Honandar, SE didampingi Wakil Wali Kota Randito Maringka,S.Sos dan Sekda Ir.Ignatius Rudy Theno,ST.MT.

Dalam arahannya Hengky Honandar mengungkapkan TPP ASN tidak ada pemotongan sehingga dituntut semangat bekerja, tingkatkan kinerja pelayanan harus berkualitas.

Disamping itu mulai bulan Januari berjalan akan ada perekrutan kepala lingkungan dan ketua ketua RT dengan gaji disesuaikan kemampuan keuangan daerah.

Lebih lanjut setiap Kelurahan akan memperoleh Rp.200 juta dalam rangka peningkatan berbasis kelurahan.

Randito Maringka menambahkan inventarisir kembali seluruh aset lahan dan barang milik Pemerintah Kota Bitung.

Demikian juga TPP ASN Kelurahan akan bertambah mengingat pegawai tersebut bersentuhan langsung dengan masyarakat.Red/Guls